Sejumlah 99 Anggota Senat Universitas Periode 2024-2028 Siap Berkolaborasi Mengawal Transformasi UIN Sunan Kalijaga

Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta sukses melaksanakan pemilihan Ketua dan Sekretaris Senat Universitas untuk periode 2024-2028 pada Selasa (31/12/2024). Acara yang berlangsung di Ruang Teatrikal Gedung Kuliah Terpadu Lantai 4 ini dihadiri oleh Rektor UIN Sunan Kalijaga, Prof. Noorhaidi Hasan, jajaran Wakil Rektor, serta 99 Anggota Senat Universitas yang mewakili berbagai fakultas. Para anggota senat tersebut diangkat berdasarkan SK Rektor No. 327.1 Tahun 2024.

Dalam pidato akhir tahunnya, Prof. Noorhaidi Hasan menyampaikan ucapan selamat kepada anggota senat baru yang akan bertugas mendukung berbagai program akademik dan kelembagaan UIN Sunan Kalijaga selama empat tahun ke depan. "Saya berharap para anggota senat dapat memberikan saran, masukan, maupun kritik konstruktif yang akan sangat menentukan kemajuan universitas kita," ujarnya.

Rektor juga mengajak seluruh pihak untuk merefleksikan perjalanan panjang dan kontribusi para pendahulu dalam membangun kejayaan UIN Sunan Kalijaga. Sebagai bagian dari kontribusi terhadap program nasional, ia menekankan pentingnya peran universitas dalam mendukung Asta Cita Presiden dan Wakil Presiden, khususnya dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia, ketahanan energi, pangan, lingkungan, dan air.

Sebagai perguruan tinggi di bawah naungan Kementerian Agama, Prof. Noorhaidi menegaskan komitmen UIN Sunan Kalijaga untuk terus mendukung upaya peningkatan kualitas kerukunan umat beragama, yang merupakan kunci bagi persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.

Dalam pidatonya, Prof. Noorhaidi juga memaparkan beberapa program prioritas universitas, yakni membangun Kampus 2 di Pajangan dengan mendirikan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan sebagai Fakultas priorotas yang membutuhkan dukungan 26 Dosen dengan berbagai keahlian, serta pembentukan Fakultas Teknik. Adapun Program Studi Keagamaan di UIN Sunan Kalijaga telah menunjukkan perkembangan yang signifikan, terbukti dengan pencapaiannya yang berhasil menduduki peringkat 25 besar dalam bidang Theology, Divinity, and Religious Studies di Asia menurut pemeringkatan Edurank. Meski demikian, universitas tidak berhenti pada capaian tersebut. Pengembangan lebih lanjut akan difokuskan pada jenjang Magister dan Doktor guna memperkuat kontribusinya di berbagai lini.

Sementara itu, pada jenjang Sarjana, UIN Sunan Kalijaga berkomitmen untuk memperluas fokus pada program studi umum yang berbasis Science, Technology, Engineering, and Mathematics (STEM). Langkah ini bertujuan untuk menjawab tantangan kebutuhan global sekaligus mendukung penguatan institusi dalam menghasilkan lulusan yang berdaya saing tinggi di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi.

Kegiatan dilanjutkan Pemilihan Ketua dan Sekretaris Senat Universitas dipimpin langsung oleh Rektor. Berdasarkan musyawarah mufakat, Prof. Dr. Kamsi terpilih kembali sebagai Ketua Senat UIN Sunan Kalijaga untuk periode 2024-2028, didampingi oleh Prof. Dr. Maragustam, M.Ag., sebagai Sekretaris Senat.

Kegiatan ini menjadi awal baru bagi UIN Sunan Kalijaga dalam mengukir berbagai pencapaian dan membangun reputasi global sebagai universitas terkemuka. “Empowering Knowledge. Shaping the Future.” (tim humas)